Dari UMKM Desa hingga Nasabah Kota, BRI Konsisten Layani Rakyat di Usia ke-130

Dari UMKM Desa hingga Nasabah Kota, BRI Konsisten Layani Rakyat di Usia ke-130

Kamis, 18 Desember 2025

TRIBUN ROBAN - BATANG — Bank Rakyat Indonesia (BRI) menandai perjalanan panjangnya yang ke-130 tahun dengan semangat inklusivitas bertajuk “Satu Bank untuk Semua”. Tema ini bukan sekadar slogan, melainkan cerminan komitmen BRI sebagai bank yang konsisten hadir melayani seluruh lapisan masyarakat, dari pelaku UMKM di pelosok desa hingga nasabah korporasi di pusat kota.

Sejak berdiri pada 16 Desember 1895, BRI dikenal sebagai bank yang tumbuh bersama rakyat. Memasuki usia ke-130, BRI terus bertransformasi mengikuti perkembangan zaman tanpa meninggalkan akar sejarahnya sebagai bank kerakyatan. Digitalisasi layanan menjadi salah satu fokus utama, guna menghadirkan kemudahan, kecepatan, dan keamanan transaksi bagi nasabah.

Berbagai program dan layanan unggulan pun terus dikembangkan. Melalui BRImo, nasabah kini dapat menikmati kemudahan transaksi digital, mulai dari transfer, pembayaran tagihan, pembelian kebutuhan harian, hingga investasi dan pembukaan rekening secara daring. Aplikasi ini menjadi bukti nyata BRI dalam menjawab kebutuhan gaya hidup digital masyarakat modern.

Di sektor pembiayaan, BRI tetap konsisten mendukung penguatan ekonomi nasional melalui Kredit Usaha Rakyat (KUR) dengan bunga ringan dan proses yang semakin mudah. Program ini menjadi andalan bagi pelaku UMKM untuk mengembangkan usaha, menciptakan lapangan kerja, dan meningkatkan kesejahteraan keluarga.

Tak hanya itu, jaringan AgenBRILink yang tersebar hingga pelosok desa turut memperkuat peran BRI dalam memperluas inklusi keuangan. Melalui AgenBRILink, masyarakat dapat mengakses layanan perbankan tanpa harus datang ke kantor cabang, mulai dari tarik tunai, setor tunai, hingga pembayaran berbagai kebutuhan.

BRI juga menghadirkan beragam program loyalitas dan promo menarik bagi nasabah, seperti cashback transaksi, diskon belanja, hingga undian berhadiah, sebagai bentuk apresiasi atas kepercayaan masyarakat yang telah terjalin selama puluhan tahun.

Rangkaian peringatan HUT ke-130 di BRI Kantor Cabang Batang juga diisi dengan kegiatan sosial yang sarat nilai kemanusiaan dan kepedulian lingkungan. Selain aksi bersih-bersih, BRI turut menggelar penyerahan pakaian pantas pakai kepada pihak-pihak yang memerlukan sebagai bentuk kepedulian nyata terhadap masyarakat kurang mampu.

Kegiatan bersih-bersih kantor dan sumbangsih pakaian layak pakai dilaksanakan oleh seluruh Unit Kerja (UKER) di BO Batang, yang terdiri dari 1 Uker Cabang, 22 Uker Kantor Unit, 1 Uker KCP Limpung, 1 Uker Kantor Kas KITB sebagai wujud kepedulian insan BRI dalam menciptakan lingkungan kantor yang bersih, nyaman, dan representatif. Upaya ini dilakukan untuk meningkatkan kenyamanan nasabah dalam bertransaksi serta memperkuat citra pelayanan prima di setiap lini pelayanan BRI.

Sementara itu, kegiatan donor darah yang dilaksanakan di Kantor Cabang BRI Batang menjadi refleksi kepedulian sosial pekerja BRI di bidang kemanusiaan. Seluruh pekerja BRI terlibat aktif dalam aksi tersebut sebagai bentuk kontribusi nyata membantu sesama dan mendukung ketersediaan stok darah bagi masyarakat yang membutuhkan.

Adapun penyerahan pakaian pantas pakai dilakukan secara simbolis kepada pihak-pihak yang memerlukan. Kegiatan ini menjadi wujud kepedulian pekerja BRI terhadap masyarakat kurang mampu, sekaligus menegaskan bahwa semangat “Satu Bank untuk Semua” tidak hanya diwujudkan melalui layanan perbankan, tetapi juga melalui aksi sosial yang menyentuh langsung kebutuhan masyarakat.

Melalui rangkaian kegiatan tersebut, BRI berharap kehadirannya tidak hanya dirasakan sebagai lembaga keuangan, tetapi juga sebagai mitra sosial yang tumbuh, peduli, dan bergerak bersama masyarakat. (Red)